Oke, posting-an saya kali ini akan berisikan tentang salah satu pelajaran yang saya terima waktu di semester 5 (hampir 1 tahun yang lalu) yaitu “Manajemen Proyek Sistem Informasi”.
Manajemen secara umum diartikan sebagai proses yang berlangsung dari perencanaan (Planning), pengorganisasian (Organizing), pelaksanaan (Actuating), dan pengontrolan (Controlling) atau biasa dikenal dengan POAC.
Proyek merupakan sesuatu kegiatan yang dilakukan dalam jangka waktu tertentu, memiliki biaya yang terbatas, berada dalam ruang lingkup yang sudah disepakati, dan proyek harus memiliki kualitas hasil sesuai dengan kriteria yang sudah disepakati antara pelaksanaan dan pemberi proyek.
Sedangkan sistem informasi menurut O’Brien (1999) adalah sebuah kombinasi yang terorganisasi dari manusia, perangkat keras, perangkat lunak, jaringan komunikasi, dan sumber-sumber data yang dikumpulkan, diubah, dan informasi yang tersebar dalam suatu organisasi.
Sehingga kalau bisa kita rangkum, Manajemen Proyek Sistem Informasi adalah kegiatan pengontrolan semua kegiatan yang terdapat dalam proyek yang berkaitan dengan sistem informasi. Dalam hal ini, yang di kontrol bukan hanya dari segi kegiatannya, namun lebih dari itu. Terdapat 9 Knowledge Areas yang terdapat dalam Framework “Manajemen Proyek Sistem Informasi”.
Dari gambar di atas dapat kita lihat dan tarik kesimpulan bahwa yang di-manage ada scope (ruang lingkup), time (waktu), cost (biaya), quality (kualitas), Human Resource (Sumber Daya Manusia), Communication (komunisasi), Risk (resiko), Procure (Pengadaan), dan Integration (Integrasi dari ke-semuanya).
Ya, cukup untuk postingan kali ini mengenai salah satu mata kuliah yang saya suka. Tunggu postingan selanjutnya :)
Sumber: Slide Mata Kuliah Manajemen Proyek Sistem Informasi Ibu Murahartawaty - Chapter01
0 komentar:
Posting Komentar